28.2.11

Valentine Day


Hari Valentine (bahasa InggrisValentine's Day) atau disebut juga Hari Kasih Sayang, pada tanggal 14 Februari adalah sebuah hari di mana para kekasih dan mereka yang sedang jatuh cinta menyatakan cintanya di Dunia Barat. Asal-muasalnya yang gelap sebagai sebuah hari raya Katolik Romadidiskusikan di artikel Santo Valentinus. Beberapa pembaca mungkin ingin membaca entri Valentinius pula. Hari raya ini tidak mungkin diasosiasikan dengan cinta yang romantis sebelum akhir Abad Pertengahan ketika konsep-konsep macam ini diciptakan.
Hari raya ini sekarang terutama diasosiasikan dengan para pencinta yang saling bertukaran notisi-notisi dalam bentuk "valentines". Simbol modern Valentine antara lain termasuk sebuah kartu berbentuk hati dan gambar sebuah Cupido (Inggris: cupid) bersayap. Mulai abad ke-19, tradisi penulisan notisi pernyataan cinta mengawali produksi kartu ucapan secara massal. The Greeting Card Association (Asosiasi Kartu Ucapan AS) memperkirakan bahwa di seluruh dunia sekitar satu miliar kartu valentine dikirimkan per tahun.Hal ini membuat hari raya ini merupakan hari raya terbesar kedua setelah Natal di mana kartu-kartu ucapan dikirimkan. Asosiasi yang sama ini juga memperkirakan bahwa para wanitalah yang membeli kurang lebih 85% dari semua kartu valentine.
Di Amerika Serikat mulai pada paruh kedua abad ke-20, tradisi bertukaran kartu diperluas dan termasuk pula pemberian segala macam hadiah, biasanya oleh pria kepada wanita. Hadiah-hadiahnya biasa berupa bunga mawar dan cokelat. Mulai tahun 1980-an, industri berlian mulai mempromosikan hari Valentine sebagai sebuah kesempatan untuk memberikan perhiasan.
Sebuah kencan pada hari Valentine seringkali dianggap bahwa pasangan yang sedang kencan terlibat dalam sebuah relasi serius. Sebenarnya Valentine itu merupakan hari Percintaan, bukan hanya kepada pacar ataupun kekasih, Valentine merupakan hari terbesar dalam soal Percintaan dan bukan berarti selain valentine tidak merasakan cinta.
Di Amerika Serikat hari raya ini lalu diasosiasikan dengan ucapan umum cinta platonik "Happy Valentine's", yang bisa diucapkan oleh pria kepada teman wanita mereka, ataupun, teman pria kepada teman prianya dan teman wanita kepada teman wanitanya.

Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Hari_Valentine

Jejaring Sosial


Jejaring sosial atau jaringan sosial adalah suatu struktur sosial yang dibentuk dari simpul-simpul (yang umumnya adalah individu atau organisasi) yang diikat dengan satu atau lebih tipe relasi spesifik seperti nilaivisiidetemanketurunan, dll.
Analisis jaringan sosial memandang hubungan sosial sebagai simpul dan ikatan. Simpul adalah aktor individu di dalam jaringan, sedangkan ikatan adalah hubungan antar aktor tersebut. Bisa terdapat banyak jenis ikatan antar simpul. Penelitian dalam berbagai bidang akademik telah menunjukkan bahwa jaringan sosial beroperasi pada banyak tingkatan, mulai dari keluarga hingga negara, dan memegang peranan penting dalam menentukan cara memecahkan masalah, menjalankan organisasi, serta derajat keberhasilan seorang individu dalam mencapai tujuannya.
Dalam bentuk yang paling sederhana, suatu jaringan sosial adalah peta semua ikatan yang relevan antar simpul yang dikaji. Jaringan tersebut dapat pula digunakan untuk menentukan modal sosial aktor individu. Konsep ini sering digambarkan dalam diagram jaringan sosial yang mewujudkan simpul sebagai titik dan ikatan sebagai garis penghubungnya. contoh jejaring sosial adalah Facebook dan Twitter.

Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Jejaring_sosial

Budaya Copy Paste

Masih lekat dalam benak kita bagaimana budaya copi paste juga dilakukan oleh para akedemisi dalam penulisan thesis dan disertasi . Hal yang sama  sering ditemui di masyarakat, sebagai contoh jika ada warung yang sucses dengan bakso nuklir  maka yang lain akan segera membuat nama warung Bakso nuklir 1 ,2 dan seterusnya . Masih ada lagi yang saat ini menjadi topic berita adalah kasus video mirip AR, CTdan LM, hampir sertiap hari semua membahas kasus itu Meski diberi bumbu pemanis yang lain tetap saja menurut David Campbell (2002) , budaya copi paste adalah hal yang tidak kreatif.Mengapa demikian . karena suatu kreatifitas  menurut David memiliki beberapa ciri
1. ciri Inovatif : belum pernah ada, segar, menarik, aneh, mengejutkan dan terobosan baru.
2. Berguna : lebih enak, lebih baik, lebih praktis, mempermudah, mendorong, memecahkan masalah, mengurangi hambatan.dan
3. Dapat dimengerti : hasil yang sama dapat dibuat pada waktu yang lain.
Mengapa Mereka Tidak Kreatif ?
Pengetahuan, penguasaan teknik, pengalaman praktis, keyakinan diri dan motivasi sangat penting peranannya dalam membuka dan mengembangkan potensi kreatifitas. Pengetahuan, penguasaan teknik merupakan factor yang senada karena keduanya berada pada ranah kognitif sehingga setiap orang bisa mempelajarinya . Pengalaman praktis , keyakinan diri dan motivasi merupakan factor yang lebih specific dan perlu keberanian untuk bisa memulai . Dari ketiga factor tersebut factor motivasilah yang memegang peranan awal , jika motivasi yang dikembamgkan bersifat positif , maka akan muncul keyakinan diri yang positif pula , kemudian timbul keberanian untuk mencoba , akhirnya  akan di peroleh pengalaman praktis dari apa yang sudah dilakukan .
Adakalanya motivasi diri yang negative , menyebabkan keyakinan diri yang rendah , ujungnya tidak ada keberanian diri untuk mencoba , otomatis kita tidak mendapatkan pengalaman praktis . Jadi kuncinyakenapa kreatifitas tidak muncul ,? jawabannya adalah karena kita tidak berani mencoba hal yang baru , karena tidak yakin akan diri kita , takut salah , takut tidak popoler dan takut gagal
Bagaimanakah menumbuhkan kreatifitas ?
Untuk melatih itu diperlukan untuk melatih dan mengembangan kebiasaan (habit ) positif sehingga akan merangsang cara berpikir atau tindakan kreatif. Lalu kebiasaan positif apa saja  yang dapat menumbuhkan proses kreatif?
1. Bersikaplah ” open minded “
bersikap tebuka terhadap segala macam ide, gagasan, dan pemikiran, baik positif maupun yang negative Kebiasaan inilah yang mengkondisikan cara berpikir orang kreatif selalu dalam keadaan terbuka, peka, dan siap menerima hal baru. Kebiasaan ini memudahkan untukberadaptasi dan positive thinking berbagai bentuk perubahan di sekitarnya.
2. Berani Mencoba dan Menyukai Tantangan
Selalu memiliki hasrat ingin tahu yang besar dan selalu mencoba banyak hal baru.merupakan cara agar sesorang berani bereksperimen dengan kreasi baru,Untuk membangkitkan antusiasme dan motivasi berkreasi harus diciptakan tantangan-tantangan pribadi dan merespon secara kuat tantangan dari luar. Dengan merespon tantangan akan melatih keyakinan diri dan eksitensi diri kita . Maka carilah tantangan baik berupa ide , wawasan dan berkreasilah jangan takut gagal dan selalu mencoba jika harus gagal !
3. Olahlah semua informasi.
Inilah yang idak perlu dilatih , karena orang yang suka  copi paste biasanya sudah lihai untuk mengolah informasi dengan menambah, mengurangi, membagi, memperkecil, memperbesar, memadukan, memoles, ….:) dan jangan lupa jika informasi tersebut memang baku , cantumkan sumber informasi tersebut .
4. Lakukan Imajinasi tanpa batas
Imajinasi adalah nafasnya kreatifitas.tanpa imajinasi tidak ada kreatifitas. Latihlah imajinasi sehingga mampu menciptakan dunia yang tak terbatasi oleh dimensi waktu, Dengan kekuatan imajinasi inilah orang mendapat bahan mentah bagi proses kreatif dan hasil inovatifnya.
4. Jangan monoton , ciptakan variasi
Untuk mengurangi sifat monoton, dikotomis, hitam-putih, benar-salah, atau pengelompokan yang ektrim latihlah dengan berpikir alternatif, menyuguhkan pilihan-pilihan, dan variasi. Dengan cara ini anda tidak akan kehabisan pilhan . Lihatlah dan rekam sekeliling anda banyak variasi yang terekam dari sana .
5.Ciptakan  Sensasi
Buatlah suasana hati dan diri kita  selalu bergairah dengan cara menciptakan sensasi , Dengan cara ini  kita bisa menikmati dinamika masalahdan  selalu mengalahkan tantangan yang dihadapi dengan antusias dan optimis. Ha Ini lah yang akan membuat terbentuknya  ide / gagasan kreatif  dan produktif


Sumber: http://edukasi.kompasiana.com/2010/07/01/waspadai-budaya-copy_paste/